Selasa, 01 Oktober 2019

LANGKAH - LANGKAH INSTALASI DATABASE SERVER

         Langkah - Langkah Install Database Server di Windows dan Linux


 Instalasi server database di Windows (dengan MySQL):

- Jalankan file mysql-essential-5.0.24a-win32.msi (klik 2 kali).
- Klik Next untuk step instalasi berikutnya.
- Kemudian pilih jenis instalasi yang anda inginkan. Maksudnya adalah jenis paket software yang akan dipasang ke komputer anda tergantung dari kebutuhan anda. Sebagai contoh, pilih Typical, lalu klik Next.
- Klik Install untuk memulai proses instalasi. Direktori instalasi berada pada C:\Program Files\MySQL\MySQL Server 5.0\.
- Tunggu sampai proses instalasi selesai 100%.
- Kemudian Pilih Skip Sign-Up, lalu klik Next.
- Kemudian Beri tanda checklist (centang) pada opsi Configure the MySQL Server now. Lalu klik Finish untuk mengakhiri proses instalasi.
- Lalu klik Next untuk melakukan konfigurasi software.
- Pilihlah Detailed Configuration sebagai tipe konfigurasi, lalu klik Next.
- Kemudian pilih Developer Machine sebagai tipe server untuk meminimalkan penggunaan memori di komputer anda. Lalu klik Next.
- Pilih Multifunctional Database, lalu klik Next.
- Kemudian klik Next.
- Kemudian pilih Manual Setting, lalu klik Next.
- Kemudian klik Next untuk melanjutkan.
- Kemudian pilih Standard Character Set, lalu klik Next.
- Kemudian Beri tanda checklist (centang) pada Install As Window Service dan Launch the MySQL Server automaticallyagar server MySQL dapat dijalankan secara otomatis pada saat komputer Anda dinyalakan.
- Kemudian masukkan password yang anda inginkan untuk user root, lalu klik Next.
- Klik Execute untuk memulai konfigurasi pada komputer anda.
- Klik Finish untuk mengakhiri proses konfigurasi.
- Untuk menjalankan dan memastikan program sudah terinstall dengan benar, anda dapat mencoba menjalankan program dengan memilih tombol Start | MySQL | MySQL Server 5.0 | MySQL Command Line Client (Windows 7).





 Instalasi server database di Linux (dengan MySQL):

- Buka terminal, dan ketikan:  apt-get install mysql-server
- Tunggu sampai semua package terdownload, setelah semua terdownload pada proses penginstallan kita akan di minta untuk memasukkan password.
- Jika tidak ingin MySQL memakai password, langsung pilih OK. (Cara untuk pilih OK, tekan Tab pada keyboard lalu tekan enter.)
- Setelah semuanya terinstall kita tinggal panggil MySQL nya di terminal:
mysql -u root - Bagi yang memakai password bisa menggunakan perintah di bawah ini:
mysql -u root -p




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Efek Blog